Postingan

Menampilkan postingan dengan label Renungan

ALASAN KU MEMILIHMU

Gambar
Istriku yang ku sayang, Perlu adinda ketahui... Bahwa aku menikahimu bukan karena kecantikanmu.... Karena itu aku selalu ridho dengan kecantikan dan kemolekan tubuhmu apa adanya, Bukan pula karena hartamu.... Karena itu aku sanggup bersamamu walaupun hidup apa adanya. Adindaku.. Akupun memilihmu bukan karena nasabmu Karena itu aku rela menjadi bagian dari keluargamu bagaimanapun itu. tapi perlu adinda tahu... Aku memilihmu menjadi istriku Karena Agamamu, Kemuliaan sifatmu, dan keindahan Akhlakmu. Karena itu wahai belahan hatiku.. Pertahankanlah ia, tingkatkanlah terus... Semoga Allah Azza Wajalla meridhoi pernikahan kita Aamiin ya rabbul 'alamin... Makassar, selasa 26 Oktober 2010

Ya Allah Aku mencintainya KarenaMU

Ya Allah... Aku sungguh mencintainya... Mencintainya karenaMu.. kumpulkanlah kami dalam kecintaanMU Ya Allah Ya rabb.. Ku tahu kami belum halal.. Walau khitbah telah terucap.. Sebelum akad perjanjian suci terikrarkan.. Sebelum walinya menyerahkan sepenuhnya kepadaku.. Tapi, ku ingin mengatakan kepadanya aku mencintaimu karena Allah Karena itu Ya Rabb.. Sampaikan rasa cintaku ini padanya dengan caraMu.. Ya Allah... Jangan jadikan cintaku padanya melebihi cintaku padaMU Sungguh, aku takut jika ku jatuh dalam syirik mahabbah jadikanlah cinta kami suci dan tulus karenaMU dan tak melebihi cinta kami KepadaMU Aamiin.. makassar, 3 juli 2010 Muhammad asfar

Masalah

Gambar
Hidup adalah kumpulan dari masalah-masalah. tidak ada manusia yang tidak akan terhindar dari masalah. setiap kita pasti pernah menemui masalah dan akan mengkadapai masalah atau sekarang lagi dalam masalah. berbagai macam bentuk masalah itu, ada yang mempunyai masalah yang sama antara satu dengan lainnya adapula yang tidak sama. ada masalah yang sangat rumit, masalah yang berat, masalah yang ringan atau masalah yang biasa-biasa saja. Rumit, berat atau ringannya suatu masalah itu tergantung bagaimana seseorang menyikapinya. Ada yang bunuh diri, ada yang gila, ada yang putus asa, ada yang depresi , ada yang jatuh sakit karena masalah, dan ada banyak yang bisa ditmbulkan oleh masalah. suatu masalah menurut kita itu sangat rumit tapi menurut orang lain itu hanyalah biasa-biasa saja. demikian sebaliknya. tergantung bagaimana kita menyikapinya atau menghadapinya. Masalah adalah suatu kenyataan atau realitas yang tidak sesuai dengan harapan. seseorang yang telah merncanakan sesuatu dengan ma

Kiat-kiat Membangun Kepercayaan

K.H. Abdullah Gymnastiar Sebelum Nabi Muhammad Sallallahu'alaihi wasallam dikukuhkan menjadi seorang Rasul beliau sudah sangat populer di tengah masyarakat kota Mekkah dengan gelar al-Amin yaitu orang yang sangat terpercaya (amanah/kredibel). Gelar ini baik sebelum maupun sesudahnya tidak pernah ada lagi. Sungguh dahsyat pengaruh suatu kepercayaan dan luar biasa pentingnya untuk kesuksesan karir kehidupan di dunia maupun di akhirat, jauh melampaui modal harta benda, kedudukan, jabatan, atau ilmu sekalipun. Ketika kepercayaan sudah sirna di hati orang lain, sulit sekali ntuk tumbuh, walaupun dengan berjuta janji atau membayar dengan harta sebanyak apapun, jikalau kepercayaan di hati orang sudah hilang maka perasaan yang muncul selalu mencurigai dan rasa tidak percaya diri akan selalu membayang dan membekas. Berikut ini sekelumit uraian yang isya Allah akan menumbuhkan dan memperkuat kepercayaan seseorang. A. Kejujuran yang terbuktu dan teruji Kejujuran adalah perilaku kunci yang s

Terimalah Setiap Pemberian Allah dengan Rela Hati, Niscaya Anda Menjadi Manusia Paling Kaya

Sebelumnya, hal ini telah banyak dijelaskan; yakni beberapa makna dan faedah dari kerelaan hati seseorang dalam menerima setiap pemberian atau ketentuan Allah. Namun, kali ini saya akan membahasnya secara lebih panjang lebar untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik. Singkatnya, makna sikap ini adalah bahwa Anda harus rela hati dan puas dengan setiap pemberian Allah; baik itu yang berupa raga, harta, anak, tempat tinggal ataupun bakat kemampuan. Dan, makna inilah yang tersirat dari ayat al-Qur'an berikut , {Sebab itu, berpegang teguhlah kepada apa yang Aku berikan kepadamu dan hendaklah kamu termasuk orang-orang yang bersyukur.} (QS. Al-A'raf: 144) Sebagian besar ulama salafus salih dan generasi awal umat ini adalah orang-orang yang secara materi termasuk fakir miskin. Mereka tidak memiliki harta yang berlimpah, rumah yang megah, kendaraan yang bagus, dan juga pengawal pribadi. Meski demikian, mereka ternyata mampu membuat kehidupan ini justru lebih bermakna serta membuat dir

Memaknai Kegagalan

Seperti bayi yang tak diinginkan kelahirannya, tapi menjadi orang paling berguna ketika dewasa, daripada saudara-saudaranya. Seberti anak kecil yang menangis, menjerit dan tidak mau lagi bangun ketika ia belajar jalan, tapi terus mencoba hingga bisa berlari. Seperti ikhwah yang tdk bisa menikah dengan akhwat yang di idamka, tapi ternyata ia dijodohkan dengan seorang akhwat yang lebih baik dr ia idamkan. Tamsil ini barangkali cocok untuk mengibaratkan sebuah kegagalan. Kegagalan, adalah realita yang –tak dipungkiri- tidak pernah diinginkan kehadirannya, tapi ternyata membawa hikmah yang luar biasa di balik punggungnya. Meski demikian, wajar jika tak seroang pun pernah menginginkan kegagalan menyapa dirinya. Itu karena sang hikmah tak pernah mau menampakkan diri tepat pada saat kegagalan menghampiri. Yakinlah dibalik kegagalan itu ada hikmah yang luar biasa, namun celaka pulalah bagi yang tidak bisa melihat hikmah itu. Kegagalan, apapun bentuknya selagi masih di dunia bukanlah kegagalan

Sahabat sejati

Sahabatku... Sebelumnya ku ucapkan terima kasih Sobat Engakau sudi tetap setia menemaniku Dikala teman-temanku satu per satu meninggalkanku Sahabatku... Ketahuilah Aku bangga menjadi sahabatmu karena, engkau memiliki pengetahuan yang luas Engkau memiliki analisa yang tajam Engkau memiliki daya ingat yang kuat Sahabatku... Engkau tempatku menuangkan ide Engkau tempatku mengaduh Engkau tempatku berbagi Sahabatku... Engkau kadang membuatku sedih Engkau kadang membuatku tertawa Engkau pula yang selalu mengingatkanku Engkau yang selalu menghiburku Engkau pula yang selalu menyemangatiku sahabatku... Engkau tidak pernah mengeluh Engaku tidak pernah bosan menemaniku kemana pun aku pergi Engakau selalu bersedia menemaniku Selama ku minta ditemani Sahabatku ... Engkau rela menemaniku begadang Sekali lagi engaku tidak pernah mengeluh Tidak seperti yang lain sahabatku... Kutau engkau tidak sempurna Tapi engkau selalu berusaha menjadikanku sempurna walaupun itu tidak akan bisa Sahabatku.. Engkaulah

Sukses di dunia, bahagia di akhirat

وم نهم من يقول ربنا آتنا في الدنيا حسنة وفي اللآخرة حسنة kesuksesan tidak akan membuahkan kenikmatan dan tidak akan ada kebahagiaan,kecuali jika sumber keberhasilannya adalh berasal atau sesuai dgn norma2 Allah subehanahu wata'ala. Hal ini sangat jelas dikatakan oleh Pencita Manusia yang Mengetahui Segala hal Tentang Manusia. (Katakanlah: "Apakah akan Kami beritahukan kepadamu tentang orang-orang yang paling merugi perbuatannya?" Yaitu orang-orang yang telah sia-sia perbuatannya dalam kehidupan dunia ini, sedangkan mereka menyangka bahwa mereka berbuat sebaik-baiknya)AlKahfi 103. Adapun orang-orang yang celaka, maka (tempatnya) di dalam neraka, di dalamnya mereka mengeluarkan dan menarik nafas (dengan merintih), Adapun orang-orang yang berbahagia, maka tempatnya di dalam surga mereka kekal di dalamnya (jadi,nikmat kesuksesan ,adalah kebahagiaan) Perbedaan orang sukses dan orang yang gagal Orang sukses (OS) adalah orang selalu fokus dalam pekerjaanya Orang sukses adalah or

Renungkan siapa diri anda

Mari coba renungi diri ini Ia tidak lebih hanya jasad dan jiwa ketika jiwa ini pergi maka tinggallah ia menjadi jasad tak berguna Jiwa ini pun bukan milik kita Ia hanya dititpkan di jasad ini Kapan saja pemiliknya dapat mengambilnya kitapun tak punya kuasa menghalangi Renungkan siapa diri ini merasa lebih hebat ketika memiliki harta segudang merasa lebih kuat ketika memiliki jabatan tinggi sehingga menjadi congkak dan sombong padahal ia tidak kekal semua itu akan sirna kecuali amal kebaikan yang telah di perbuatnya yang akan menjadi bekal siapakah diri ini ? yang berani berbuat maksiat sedang ada malaikat yang setia menulis setiap maksiat yang diperbuat siapakah diri ini ? yang berani-beraninya menentang perintahNYA sedang setiap kebutuhannya disediakan olehNYA Ya Allah, Yang Maha Pengampun ampunilah dosaku kutunduk pasrah memohon kepadaMu karena kutahu Engkau pasti mendengar rintihanku dan mengampuni dosaku Muhammad Asfar Makassar 27 januari 2010

Akhwat sholihah

Akhawaat sholihah Adalah perhiasan yang indah, Idaman setiap ikhwah, Ia lembut tapi tidak lemah. Ia tahu bagaimana menjaga diri dan keluarga, Mengerti bagaimana menjaga akhlak dan kemuliaannya, Ilmunya telah mengangkatnya Ke derajat yang lebih dari wanita yang lainnya Mendampinginya adalah anugerah yang terindah, Tapi, masih adakah yang seperti itu ?

Kiat-kiat Untuk Bahagia

1. Sadarilah bahwa jika anda tidak hidup hanya dalam batasan hari ini saja, maka akan terpecahlah pikiran anda, akan kacau semua urusan anda dan anda semakin menggungung kesedihan dan kegundahan dari diri anda. inilah makna dari sabda Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam: jika pagi tiba janganlah menunggu sore, jika sore tiba janganlah menunggu hingga waktu pagi" 2. Lupakan masa lalu dan semua yang pernah terjadi, karena perhatian yang terpaku pada sesuatu yang telah lewat dan selesai merupakan kebodohan dan kegilaan. 3. Jangan menyibukkan diri dengan masa depan, sebab ia masih berada di alam gaib. jangan pikirkan hingga ia datang dengan sendirinya. 4. Jangan mudah tergoncang oleh kritikan. jadilah orang yang teguh pendirian dan sadarilah bahwa kritikan itu akan mengangkat harga diri anda setara dengan kritikan tersebut. 5. Beriman kepada ALLAH dan beramal shaleh adalah kehidupan yang baik dan bahagia. 6. Barangsiapa yang menemukan ketenangan, keteduhan, dan kesenangan maka dia

Jangan Sampai Salah Memilih Pasangan Hidup

Gambar
Kebimbangan itulah perasaan yang sering muncul di hati para lajang tatkala harus memutuskan dengan siapa ia akan menikah. Perasaan ini wajar muncul, karena keputusan menikah adalah keputusan besar yang akan mempengaruhi jalan hidup seseorang, karenanya mereka akan berhati-hati dalam menentukan calon pendamping hidupnya. Tak ada gading yang tak retak, begitu yang dikatakan pepatah untuk mengungkapkan sebenarnya tidak ada orang yang sempurna. Setiap orang pasti memiliki kekurangan, namun sesungguhnya ada kualitas kepribadian dasar yang harus kita dan calon pasangan kita miliki agar dapat membina mahligai rumah tangga yang bahagia. Kualitas pribadi tersebut antara lain: Kualitas Keberagamaan Agama merupakan keyakinan yang mempengaruhi hati, fikiran perasaan dan tingkah laku seseorang sehingga orang yang mempunyai pemahaman serta pengalaman agamanya yang baik akan sangat terbantu dalam mengatasi berbagai masalah. Kondisi ini pada akhirnya akan mempengaruhi kebahagiaan dan kelanggengan sebu

Inti Kebahagiaan

Gambar
Kebahgiaan, itulah yang selalu dicari siapa pun siang malam. seorang petani pergi subuh pulang magrib, tak kenal panas terik maupun hujan deras, gerah maupun dingin, tujuan mereka mencari kebahagiaan. seorang pegawai, buruh, pengusaha...pokoe semuanya ingin bahagia... termasuk aku ingin juga bahagia. Bahagia dunia akhirat... "Rabbanaa atinaa fid duniya hasana wafil akhirati hasana waqinaa adzaaban nar". (Ya Allah Berikanlah Kami Kebahagiaan di Dunia dan Kebahagiaan di Akhirat dan Jauhkanlah Kami Dari Adzab Api Neraka-Mu. Aamiin Mari meraih kebahagian itu dengan selalu mensyukuri segala nikmatNYA, ridho terhadap segala KetetapanNYA.

Jangan Takut Jadi orang Aneh

"Dunia memang aneh", Gumam Pak Ustadz "Apanya yang aneh Pak?" Tanya Penulis yang fakir ini. "Tidakkah antum perhatikan disekeliling antum, bahwa dunia menjadi terbolak-balik, tuntunan jadi tontonan, tontonan jadi tuntunan, sesuatu yang wajar dan seharusnya dipergunjingkan, sementara perilaku menyimpang dan kurang ajar malah menjadi pemandangan biasa" "Coba antum rasakan sendiri, nanti Maghrib, antum kemasjid, kenakan pakaian yang paling bagus yang antum miliki, pakai minyak wangi, pakai sorban, lalu antum berjalan kemari, nanti antum ceritakan apa yang antum alami" Kata Pak Ustadz. Tanpa banyak tanya, penulis melakukan apa yang diperintahkan Pak Ustadz, menjelang maghrib, penulis bersiap dengan mengenakan pakaian dan wewangian dan berjalan menunju masjid yang berjarak sekitar 800m dari rumah. Belum setengah perjalanan, penulis berpapasan dengan seorang ibu muda yang sedang jalan-jalan sore sambil menyuapi anaknya" "Aduh, tumben nih rapi

Futur

“Dan berapa banyak Nabi yang berperang bersama-sama mereka sejumlah besar dari pengikut (nya) yang bertaqwa. Mereka tidak menjadi lemah karena bencana yang menimpa mereka di jalan Allah, dan tidak lesu dan tidak (pula) menyerah (kepada musuh). Allah menyukai orang-orang yang sabar.” (Ali Imran: 146) Saudaraku… Pengikut yang bertaqwa adalah mereka yang tidak menjadi lemah karena bencana, ujian, ketidakberuntungan yang menimpa mereka di jalan Allah, tidak lesu dan tidak pula menyerah kepada musuh Allah dan Allah menyukai orang-orang yang bersabar. Ada fenomena kelesuan atau futur dalam dimensi aqidah dan umumnya terjadi karena pergeseran orientasi hidup, lebih berorientasi pada materi duniawi an sich. Dan ada juga dalam dimensi ibadah dengan lemahnya disiplin -indhibath- terhadap amaliyah ubudiyah yaumiyah (harian). Adapun dalam dimensi fikriyah terlihat dengan lemahnya semangat meningkatkan ilmu. Di sisi lain pergeseran adab islami menyelimuti akhlaq mereka, belum lagi rasa jenuh dalam

Ramadhan yang Terahkir

Bismillah... Jangan lepaskan Ramadhan ini, jangan ucapkan perpisahan sebelum ia meninggalkan arti dalam lembaran catatan amal kita, MUNGKIN INI ADALAH RAMADHAN TERAKHIR ....untukku juga untuk anda. setalah itu tiada lagi shiyam, tiada lagi qiyam, tiada lagi tilawah, tiada lagi doa, tiada lagi sedekah, tiada lagi istiqfar, tiada lagi i'tiqaf, tiada lagi idul fitri, yang ada hsnya HISAB. Dekaplah ia erat selagi masih di iziakan mendekapnya, sebab mungkin ini adalah kali terakhir bagi kita mendekapnya penuh rindu. semoga Allah senantiasa meridoi kita semua.. Allahumma amin

Ainul Mardiyah

Dalam suatu kisah yang dipaparkan Al Yafi’i dari Syeikh Abdul Wahid bin Zahid, dikatakan: Suatu hari ketika kami sedang bersiap-siap hendak berangkat perang, aku meminta beberapa teman untuk membaca sebuah ayat. Salah seorang lelaki tampil sambil membaca ayat Surah At Taubah ayat 111, yang artinya sebagai berikut : “Sesungguhnya Allah telah membeli dari orang-orang mu’min, diri dan harta mereka dengan memberikan sorga untuk mereka” Selesai ayat itu dibaca, seorang anak muda yang berusia 15 tahun atau lebih bangkit dari tempat duduknya. Ia mendapat harta warisan cukup besar dari ayahnya yang telah meninggal. Ia berkata:”Wahai Abdul Wahid, benarkah Allah membeli dari orang-orang mu’min diri dan harta mereka dengan sorga untuk mereka?” “Ya, benar, anak muda” kata Abdul Wahid. Anak muda itu melanjutkan:”Kalau begitu saksikanlah, bahwa diriku dan hartaku mulai sekarang aku jual dengan sorga.” Anak muda itu kemudian mengeluarkan semua hartanya untuk disedekahkan bagi perjuangan. Hany

Cantik dan indah pada waktunya

Kadang kita meminta kepada Allah setangkai bunga yang indah, tapi Ia beri kita bunga kaktus yang berduri... Kita meminta kupu-kupu cantik tapi diberi ulat... Lalu, kita pun sedih dan kecewa !! Namun kemudian, Kaktus itu berbunga indaaaah sekali...., dan ulat itupun menjadi kupu-kupu yang saaaangat cantik.... Itulah jalan ALLAH indah dan cantik pada waktunya. Allah tidak memberi apa yang kita harapkan, tapi Ia memberi apa yang kita butuhkan. kadang kita sedih... kecewa.. terluka... berburuk sangka... Tapi jauh di atas segalanya, Allah sedang merajut yang terbaik dalam kehidupan kita. Jadi tetaplah menilai kebaikan dari sudut pandang islam ...!!!

Menikmati Kebahagiaan dengan Hati

Gambar
Adalah merupakan suatu kebahagiaan yang tak terkira bagi kita jika kita dapat selalu menikmati saat-saat indah dalam setiap doa yang kita panjatkan atau dalam setiap ibadah sehari-hari yang kita persembahkan kepada Allah. Bukankah memang seharusnya demikian? Walaupun pada kenyataannya masih banyak di antara kita yang ternyata malah masih merasakan kehampaan saat berdoa ataupun dalam melaksanakan ibadah sehari-hari . Marilah kita melihat ke dalam, merenungkan kembali apa yang sedang kita lakukan saat berdoa atau beribadah kepadaNya. Di saat kita berdoa, sebenarnya hati kita sedang mengadakan komunikasi langsung kepada Sang Pencipta Yang Maha Pengasih. Bukankah seharusnya kesempatan ini pasti akan memberikan kebahagiaan & keindahan ke dalam hati kita? Bahkan harusnya pasti bisa melebihi kebahagian & keindahan yang pernah kita rasakan saat berkomunikasi dengan kekasih duniawi yang paling kita cintai sekalipun. Bukankah tak akan pernah ada satu pun yang bisa mengasihi kita seutuh-u

Menikah/Walimah

Gambar
Hampir setiap ketemu dengan teman-teman lama ada satu pertanyaan yang tak pernah terlupakan mereka tanyakan. seakan-akan mereka telah sepakat ketika bertemu dengan ana mereka bertanya ; - antum sudah walimah ? ana jawab "belum". - Kapan? antum ini sudah pantas untuk segera walimah !!. ana jawab "Doakan saja akh, semoga Allah Mudahkan urusannya dan menujukkan akhwat yang terbaik". - segerakanmi akhi!!! ana jawab "aamiiin, aamiin, aamiin ya rabbal 'alamin". mungkin seperti itulah inti pertanyan mereka. ana pun kalo ketemu dengan teman2 lama. Untuk membuka bicaraan biasanya juga tanya2 seperti itu, walaupun ana sudah tau teman ini belum menikah. sampai2 ana pernah ketemu teman SMA, ia juga menyampaikan hal yang sama seperti yang saya ceritakan diatas. kurang lebih dia katakan: kenapa yah kalo ketemu teman topik walimah terus dibicarakan, antum juga bicara soal walimah!!. saya katakan mungkin sudah waktunya kita pikirkan untuk segera menikah akhi. he..h